Manfaat Human Resource Management (HRM)
12 January 2023 ∙ Read 2 Mins ∙ By Andi Diputra
Human Resource Management (HRM) yang biasa disingkat menjadi HRM merupakan sebuah strategi yang dimiliki oleh perusahaan untuk mengelola pegawai agar mereka bisa mendapatkan performa yang baik. HRM biasanya dilakukan oleh tim HR yang akan mengurus SDM di dalam perusahaan.
Sebagai contoh, ketika Anda hendak merekrut karyawan baru, Anda akan mencari orang yang menurut Anda cocok dengan budaya perusahaan karena mereka akan bekerja lebih lama dan lebih produktif di perusahaan Anda.
Selain itu, HRM juga berkaitan dengan engagement karyawan. Jika tingkat engagement karyawan tinggi, mereka juga akan lebih produktif dan dapat memberikan pekerjaan yang lebih berkualitas.
Artinya, ketika Anda dapat menemukan cara untuk semakin meningkatkan engagement karyawan, Anda akan memperbaiki performa perusahaan.
Baca Juga: Prediksi Trend Human Resources (HR) Tahun 2023
Peran HR dapat menyediakan berbagai macam pengetahuan, tools, pelatihan, hingga proses administrasi yang penting untuk perkembangan perusahaan.
Inilah yang dinamakan dengan HRM yang berfungsi untuk mengoptimalkan performa perusahaan melalui manajemen pengelolaan karyawan yang baik.
Human Resource Management (HRM) sering diterapkan untuk perusahaan bersekala besar yang sudah memiliki pola dan prosedur yang baik untuk membantu mewujudkan visi dan misi pada perusahaan. Tetapi banyak juga karyawan dan pegawai yang abai dan menyepelekan hal tersebut, sehingga tidak bisa terlaksana dengan program yang maksimal.
Manfaat Human Resource Management (HRM)
Beberapa manfaat HRM bagi sebuah perusahaan, jika fungsi Human Resource Management berjalan dengan baik benar. Beberapa manfaat yang mungkin diperoleh perusahaan yaitu:
- Standar dan prosedur operasional perusahaan.
- Menggambarkan nilai-nilai yang memberikan prinsip panduan yang bisa diterapkan dalam mengelola SDM
- Prosedur formal dan metode yang bisa digunakan untuk menempatkan rencana strategis dan kebijakan perusahaan
- Menjadi pedoman yang bisa mendefinisikan nilai-nilai, prinsip, dan strategi yang harus diterapkan oleh perusahaan
- Tujuan perusahaan bisa diidentifikasi
- Strategi SDM, kebijakan, dan praktik yang akan dilaksanakan bisa sesuai dengan rencana yang ditentukan.
- Sebagai pendekatan informal yang digunakan dalam mengelola SDM
- Adanya solusi dari risiko yang mungkin terjadi dalam perusahaan.
Read more article

Fokus pada Kesejahteraan Karyawan: Tren Penting HR di Indonesia Tahun 2025
Dalam beberapa tahun terakhir, kesejahteraan karyawan telah menjadi salah satu topik paling hangat dalam dunia Human Res...

Pajak Penghasilan Pasal 21 & Tarif TER Tahun 2025
Pajak Penghasilan Pasal 21 adalah pemotongan pajak atas penghasilan yang diterima oleh seorang Wajib Pajak pribadi atas...

Jangan Sampai Ketinggalan! Jadwal Pencairan THR 2025 dan Panduan Lengkap Perhitungannya
Kementerian Ketenagakerjaan (Kemenaker) telah secara resmi mengumumkan jadwal pencairan Tunjangan Hari Raya (THR) 2025 u...