HR dan Transformasi Digital: Dimulai Dari Mana?
27 March 2018 ∙ Read 2 Mins ∙ By
Teknologi Informasi menjadi bagian dari kebutuhan kehidupan saat ini. Kemajuan teknologi ini merubah cara hidup menjadi mudah, cepat dan efektif. Kemajuan teknologi ini juga membawa perubahan yang begitu besar dalam proses bisnis secara global. Adaptasi teknologi yang terus berkembang ini harus didasarkan pada visi, misi dan strategi bisnis yang jelas. Dalam hal ini, peranan departemen HR sangatlah penting.
Transformasi digital telah menjadi topik hangat di kalangan bisnis selama lebih dari lima tahun, membungkus setiap industri dan merambah ke setiap sudut perusahaan. Di luar kehebohan atas potensi yang dimilikinya, transformasi digital tetap menjadi pemikiran utama untuk alasan yang jelas yaitu sulit untuk mengeksekusi dan mengoperasionalkan.
Dimulai dari mana, bagaimana transformasi digital dapat dioperasionalkan?
Integrasikan data, bukan sistem
Jadi, bagaimana seorang profesional SDM dapat meningkatkan jumlah kandidat yang memenuhi syarat atau meningkatkan keterampilan karyawannya? Dan ini menjadi tantangan nomor satu yang dihadapi organisasi ketika mencoba mengubah diri mereka secara digital adalah akses ke data itu sendiri.
Organisasi SDM seharusnya saat ini fokus pada integrasi data, bukan sistem. Sistem berbasis cloud yang baru pada akhirnya akan menciptakan silo data cloud baru, sehingga menggeser masalah sistem integrasi dari lokal ke cloud. Oleh karena itu, langkah pertama menuju transformasi SDM secara digital adalah integrasi data.
Jangan bergantung pada IT lagi
Integrasi data seharusnya tidak mengintimidasi para profesional HR karena seperti kita tahu, data tersebut merupakan data HR, dimana tim IT tidak tahu menahu tentang hal ini, dan tim internal HR sendiri yang mengeitahui data tersebut dengan baik.
Sehingga, pihak HR lah yang mengetahui dengan jelas sistem atau platform integrasi yang cocok untuk membantu pekerjaannya. Sehingga, tidak perlu menunggu tim IT melakukan hal tersebut.
Merubah SDM menjadi fungsi analitik yang lebih berorientasi data memang sulit, namun perlu diingat tim HR nantinya akan menyajikan solusi integrasi data dari lapangan sehingga dapat memberikan saran atau masukan untuk meningkatkan kinerja bisnis. Mulai dari mengintegrasikan data melalui Orange HR, maka semua HR sedang mengalami transformasi. Orange HR merupakan sistem HR yang menyediakan fungsi HR lengkap dan terintegrasi yang dapat membantu perusahaan dalam melakukan transformasi digital HR.
Read more article

Fokus pada Kesejahteraan Karyawan: Tren Penting HR di Indonesia Tahun 2025
Dalam beberapa tahun terakhir, kesejahteraan karyawan telah menjadi salah satu topik paling hangat dalam dunia Human Res...

Pajak Penghasilan Pasal 21 & Tarif TER Tahun 2025
Pajak Penghasilan Pasal 21 adalah pemotongan pajak atas penghasilan yang diterima oleh seorang Wajib Pajak pribadi atas...

Jangan Sampai Ketinggalan! Jadwal Pencairan THR 2025 dan Panduan Lengkap Perhitungannya
Kementerian Ketenagakerjaan (Kemenaker) telah secara resmi mengumumkan jadwal pencairan Tunjangan Hari Raya (THR) 2025 u...